Berapa harga Chromebook saat ini? (Update April 2022)

24 Mei 2022

Chromebook saat ini telah menjadi incaran orang-orang karena harganya yang murah dan spesifikasi yang sangat cocok untuk pekerjaan secara mobile. Apabila dibandingkan laptop pada umumnya, dengan harga Chromebook yang terjangkau saat ini tentunya memiliki berbagai kelebihan dari laptop biasanya.

Tetap Produktif dengan Google Workspace

Untuk memilik Chromebook yang terbaik untuk Anda tentunya tidak berbeda dengan memilih laptop pada umumnya. Berikut ini cara memiliki laptop Chromebook:

  1. Berdasarkan tipe device yang nyaman untuk digunakan

Chromebook memiliki tiga tipe device yaitu laptop, 2-in-1 laptop (bisa menjadi laptop dan bisa menjadi tablet) dan tablet.  Tipe 2-in-1 ini terbagi lagi menjadi convertible dan detachable. Perbedaan keduanya adalah, convertible model device yang keyboard dan layarnya menyatu sedangkan untuk detachable merupakan tipe yang layarnya dapat dilepaskan dri keyboard.

  1. Pilih Prosessor sesuai kebutuhan

Selain memilih tipe Chromebook, Anda juga harus memilih prosessor yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Umumnya Chromebook menggunakan beberapa prosessor dari Intel, AMD, dan Snapdragon. Ketiganya memiliki perbedaan dari segi fungsional yaitu:

  • Intel: Untuk yang bekerja multitasking dan banyak berkaitan dengan grafis yang detail, prosessor Intel sangat direkomendasikan.
  • AMD: Prosessor AMD ini sangat berfokus pada kegiatan komputasi riangan seperti browsing, streaming video dan aplikasi lainnya dengan mudah ditangani oleh AMD, sehingga membuat harga Chromebook lebih terjangkau untuk dibeli.
  • Snapdragon: Snapdragon menawarkan stabilitas performa dan efisiensi daya sehingga daya baterai tidak cepat habis.
  1. Pilih ukuran layar sesuai kebutuhan

Untuk Anda yang memiliki mobilitas tinggi, Chromebook dengan ukuran 10-13 inchi sangat cocok untuk Anda karena bobotnya yang lebih ringan dan lebih mudah dibawa kemana-mana. 

Sementara untuk Anda yang lebih sering bekerja dirumah atau work from home, Chromebook ukuran 14-15 inchi bisa menjadi pilihan yang terbaik. Selain ukuran layar yang besar dan memudahkan Anda dalam bekerja, ukuran ini juga cocok untuk menonton film. 

Anda juga perlu mempertimbangkan jumlah port yang tersedia pada Chromebook, umumya semakin kecil dan semakin tipis ukuran laptop maka jumlah port-nya akan semakin sedikit dan Anda harus membeli sambungan port tambahan. Berikut rekomendasi harga chromebook dibawah 5 jutaan.

Chromebook Asus

Untuk Anda yang ingin Chromebook profesional dengan layar yang nyaman dan antisilau, Chromebook Asus C423 ini adalah pilihan yang tepat. Produk ini adalah seri enterprise yang ditujukan untuk para profesional dan mengusung resolusi FHD matte antisilau dan layar 14 inchi. 

Laptop layar sentuh ini mengusung desain NanoEdge yaitu bingkai layar yang tipis dan memiliki rasio screen – to- body hingga 78%, sehingga Anda dapat memainkan stylus pen lebih leluasa dengan desain layar yang cukup lapang.

chromebook asus

Spesifikasi General Chromebook Asus di atas

Tampilan

Ukuran Layar: 14”

Resolusi: 1366 x 758 pixels

Teknologi Layar: LED

RAM/ROM: 4GB/ LPDDR 4

Graphic Card: Intel HD Graphics 500

Daya tahan baterai hingga 10 jam

Chromebook Samsung

Pekerjaan Anda menuntut anda untuk banyak mengetik? Maka Anda membutuhkan laptop dengan keyboard yang nyaman dan ergonomis seperti Samsung Chromebook 4 ini. Keycaps-nya telah didesain secara khusus dengan bentuk melengkung mengikuti kontur jari sehingga nyaman dan presisi saat dipakai untuk mengetik. Chromebook ini sudah anti-reflective sehingga tampilan masih akan jelas terlihat walalpun berada ditempat terang.

Chromebook ini memiliki dimensi layar yang mungil yaitu 11,6 inci sehingga sangat cocok untuk kegiatan belajar dan pekerjaan ringan serta mudah untuk dibawa-bawa kemana saja.

chromebook samsung

Spesifikasi Chromebook Samsung di atas

Jenis: Laptop

Prosesor: Intel Celeron N4020

Port: USB 3.0, USB 3.1 Type-C, 3.5 mm audio jack

Display: 11.6 inci

RAM/ROM: 4 GB / 32 GB

Chromebook Acer

Chromebook Spin 713 CP713-2W ini berhasil tampil beda dengan layar 2K yang biasanya ditemukan pada laptop Windows kelas mid-ed. Dengan layar sentuh resolusi hingga 2K, tampilan gambar yang tajam akan sangat memanjakan Anda dan menunjang aktivitas belajar dan bekerja menjadi lebih produktif serta menyenangkan.

Desain yang elegan dan sylish ini memiliki material aluminum yang kokoh. Prosessor Intel Core i3 Gen 10 yang kencang juga tersedia untuk menjalankan OS Chrome. 

chromebook acer

Spesifikasi Chromebook Acer di atas

Jenis: 2 in 1 laptop (convertible)

Prossesor: Intel Core i3

Port: HDMI, USB 3.0, USB 3.2, 3.5 mm audiojack

Display: 13,5 inchi

RAM/ROM: 4 GB/ 128 GB

Chromebook ini sangat cocok untuk Anda yang memiliki produktivitas tinggi dan fleksibel saat digunakan. Dengan sejumlah fitur unggulan tersedia, Harga Chromebook ini adalah best deal di harga 5 jutaan.

Mencari solusi untuk harga Chromebook yang cocok untuk instansi Anda? Terralogiq sebagai premier partner Google Cloud dapat menyediakan solusi Google for Education dan pengadaan Chromebook yang tepat untuk Anda, jika ada pertanyaan Anda dapat menghubungi tim Terralogiq melalui alamat email halo@terralogiq.com

Author Profile

Nuritia Ramadhani

Content Manager

|

Share this post on

Related Article