Berikut Cara Menghapus History Google Maps Tanpa Ribet

14 Februari 2021

Tidak hanya membantu penggunanya untuk menemukan suatu titik lokasi melalui arahan peta yang ditunjukkan Google Maps, aplikasi ini juga dapat menyimpan riwayat perjalanan Anda. Jika tidak ingin menyimpannya, Anda masih bisa mengikuti cara menghapus history Google Maps.

Fitur Menyimpan Riwayat Perjalanan di Google Maps 

Google Maps kini sudah banyak digunakan oleh sebagian besar pengguna smartphone. Mereka tidak lepas dari aplikasi peta buatan Google ini untuk membantu kelancaran selama perjalanan. Apalagi jika perjalanan tersebut dilakukan ke tempat-tempat baru yang belum pernah dilalui sebelumnya. 

Dengan adanya fitur riwayat perjalanan di Google Maps ini, Anda akan terbantu untuk mencari alamat yang sama di hari kemudian. Sehingga tanpa harus mengetikkan alamat baru di kolom search dan direction yang tertera di Google Maps, Anda sudah bisa menemukannya di riwayat perjalanan. 

Bagaimana jika tidak ingin menyimpan riwayat perjalanan di Google Maps tersebut? Tenang, Anda masih bisa menghapus riwayat perjalanan yang telah dilalui sebelumnya. Aplikasi ini juga dapat membantu Anda untuk menonaktifkan fitur Location History otomatis tersebut. 

Langkah Memuat Riwayat Perjalanan

Sebagian pengguna mungkin ada yang ingin menyimpan riwayat perjalanannya di Google Maps untuk mengetahui rute-rute yang telah dilalui sebelumnya. Perjalanan Anda tentu akan lebih efisien jika menyimpan riwayat perjalanan di Google Maps dengan cara berikut ini:

1. Simpan di Layar Beranda Smartphone

Salah satu cara yang paling mudah dan efektif untuk menyimpan riwayat perjalanan di Google Maps adalah dengan menyimpannya ke layar beranda smartphone Android. Berikut ini langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi Google Maps
  • Tentukan rute yang ingin disimpan
  • Masukkan tujuan ke dalam kotak
  • Ketuk opsi Directions
  • Atur terlebih dahulu cara bepergian
  • Klik ikon menu tiga titik di bagian kanan atas
  • Klik Add route to Home screen
  • Widget akan muncul
  • Sentuh dan tahan
  • Seret ke area yang mudah dicari di layar beranda

2. Simpan Rute Untuk Perjalanan yang Lebih Lama

Jika Anda sedang merencanakan perjalanan dan ingin membuat itinerary dengan lebih mudah, gunakan aplikasi Google My Maps untuk membuat peta tempat-tempat yang akan dikunjungi. Berikut ini langkah-langkahnya:

  • Unduh Google My Maps di Google Play Store
  • Buka aplikasi
  • Klik Create a New Map 
  • Atau klik ikon tanda (+)
  • Klik ikon Add Directions di bawah kotak pencarian
  • Kotak Directions akan muncul di sebelah kiri layar
  • Masukkan tujuan
  • Tambahkan dua atau lebih tujuan yang diinginkan
  • Buka akses menu Your Place pada Google Maps
  • Pilih peta yang telah dibuat

Cara Melihat Riwayat Lokasi di Google Maps

Ada kalanya pengguna ingin membuka dan melihat kembali riwayat lokasi yang pernah dilaluinya melalui aplikasi Google Maps. Berikut ini cara melihat riwayat lokasi di Google Maps yang perlu Anda ketahui, yaitu:

  • Buka aplikasi Google Maps yang sudah diunduh
  • Klik ikon menu (tiga garis horizontal) di kiri atas
  • Pilih Your Timeline

Setelah itu, Anda dapat melihat daftar riwayat perjalanan yang telah dilalui sebelumnya dari hari ke hari. Jika ingin melihat riwayat perjalanan yang lebih spesifik, tekan ikon kalender untuk memilih tanggal dan hari tertentu. 

Menariknya lagi, Google Maps juga dapat menyimpan dan menunjukkan foto yang diambil di lokasi yang ada di peta. Sehingga Anda bisa dengan mudah melakukan pencarian foto atau video berdasarkan lokasi di mana foto dan video tersebut diambil. 

Cara Menghapus History Google Maps

Jika sudah tidak membutuhkan lagi riwayat rute perjalanan yang pernah dilalui dengan menggunakan bantuan Google Maps, Anda masih bisa menghapus sebagian atau semua data secara keseluruhan. Berikut ini cara menghapus history Google Maps yang perlu Anda ketahui, yaitu:

  • Buka aplikasi Google Maps
  • Pilih ikon menu
  • Pilih Your Timeline
  • Pilih ikon tiga titik di kanan atas layar
  • Akan muncul menu pop-up
  • Pilih Settings
  • Pilih Delete Location History range 
  • Pilih tanggal mulai dan berakhir
  • Pilih Hapus semua riwayat lokasi untuk menghapus secara keseluruhan
  • Riwayat lokasi akan terhapus dalam beberapa detik/menit

Cara Menghapus History Google Maps Secara Otomatis

Aplikasi Google Maps telah menyediakan fitur untuk mengkonfigurasi penyimpanan dan penghapusan riwayat rute perjalanan secara otomatis. Berikut ini langkah-langkahnya:

  • Buka aplikasi Google Maps
  • Pilih ikon menu (tiga garis horizontal)
  • Pilih Your Timeline
  • Pilih ikon tiga titik di kanan atas layar
  • Akan muncul menu pop-up
  • Pilih Settings
  • Pilih Delete all Location History
  • Pilih berapa waktu sekali Anda akan menghapus history
  • Pilih setiap tiga bulan atau setiap 18 bulan sekali

Jika fitur tersebut sudah diatur, Anda tidak perlu lagi menghapus satu per satu secara manual. Setiap tiga bulan atau 18 bulan sekali riwayat lokasi perjalanan akan secara otomatis dihapus oleh aplikasi Google Maps. 

Cara Menonaktifkan Pelacakan Lokasi di Google Maps

Bisa saja Anda berubah pikiran dan tidak ingin mengaktifkan kembali fitur yang dapat menyimpan riwayat lokasi secara otomatis. Anda masih dapat menonaktifkan fitur tersebut sepenuhnya. Berikut ini langkah-langkahnya: 

  • Buka aplikasi Google Maps
  • Pilih ikon menu (tiga garis horizontal)
  • Pilih Your Timeline
  • Klik tiga titik di kanan atas layar
  • Menu pop-up akan muncul
  • Pilih Settings
  • Klik Location History is on
  • Matikan fitur tersebut
  • Gesek tombol ke arah kiri

Jika ingin lebih optimal Anda bisa langsung mematikan fitur Global Positioning System atau GPS pada smartphone. Dengan demikian perangkat tersebut tidak akan bisa mengirim data. 

Cara Menghapus Pencarian di Google Maps

Ketika Anda mengetikkan nama lokasi di kolom search aplikasi Google Maps, daftar pencarian akan memunculkan banyak alamat yang sebenarnya sudah tidak diperlukan lagi. Anda masih bisa menghapus alamat di pencarian Google Maps tersebut dengan cara sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Google Maps
  • Klik ikon tiga garis di bagian kiri atas layar
  • Pilih menu Settings
  • Tap Maps History
  • Daftar alamat dan lokasi yang pernah dicari akan muncul
  • Klik ikon X di samping kanan alamat lokasi
  • Klik Delete

Simak juga: Cara Menghapus Lokasi di Google Maps

Sebelum menghapus lokasi di pencarian Google Maps, pastikan Anda benar-benar sudah tidak membutuhkannya lagi. Hal ini dikarenakan rute jalan yang sudah dihapus tidak akan muncul lagi di kotak pencarian. Cara menghapus history Google Maps di atas bisa Anda coba praktekkan sesuai kebutuhan mana saja daftar riwayat rute perjalanan yang ingin dihapus. Ingin pelajari lebih lanjut atau ada pertanyaan? Silahkan menghubungi kami melalui email ke halo@terralogiq.com.

Author Profile

Carissa

Marketing Communication Terralogiq

|

Share this post on

Related Article